Honda Step WGN e Segera Hadir: Inilah Harga Versi Konsumen yang Telah Ditunggu-tunggu!

Honda Step WGN e Segera Hadir: Inilah Harga Versi Konsumen yang Telah Ditunggu-tunggu!
Categories:

Honda Step WGN e Segera Hadir: Inilah Harga Versi Konsumen yang Telah Ditunggu-tunggu!

 Honda Step WGN e:HEV sudah diperkenalkan di ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Selama pameran berlangsung, konsumen menyampaikan harapannya mengenai harga Step WGN e:HEV kelak Ketika diluncurkan.

Sales and Marketing After Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM), Yusak Billy, menyebutkan sudah melalukan survey kepada konsumen selama GIIAS 2024. Dia mengklaim Step WGN e:HEV mendapatkan respon positif dari para pengunjung.

“Berdasarkan survei yang dilakukan ke 1.000 koresponden lebih, 99 persen dari mereka menginginkan secepatnya diluncurkan,” kata Billy di Karawang, Jawa Barat, Selasa (20-8-2024).

Oleh sebab itu, perusahaan berupaya segera meluncurkannya di Indonesia. Billy menjanjikan mobil keluarga ini siap dijual pada tahun depan. “Kalau jadi meluncur pada kuartal pertama 2025 nanti,” jelas dia.

Rentang Harga Versi Konsumen Rp650-800 Juta

Selain itu, mereka juga meminta masukan harga ideal dari Step WGN e:HEV kepada konsumen. Menurut survei yang didapat, konsumen menyatakan kesediaan untuk membeli kendaraan tersebut dengan rentang harga mulai dari Rp650 jutaan.

“60 persen orang yang kami survei ingin di harga Rp 650-700 juta, ada juga yang Rp 800 jutaan. 20 persenan menginginkan di bawah Rp 650 juta,” ujar dia.

Meski mendapatkan sambutan yang cukup baik dari para konsumen di tanah air, pihaknya masih enggan untuk membuka buku pemesanan dalam waktu dekat ini. HPM masih fokus mempelajari lebih dalam mengenai kendaraan ini di tanah air.

“Ada yang minat, tapi kami tolak karena memang belum bisa untuk dipesan,” tegas dia.

Sebagai perbandingan, Step WGN e:HEV menjadi lawan yang sepadan bagi Nissan Serena e-POWER. Mobil tersebut dijual dengan harga mulai dari Rp635 juta untuk tipe Highway Star e-POWER (4×2) A/T varian one tone, sedangkan untuk varian two tone dijual mulai dari Rp639,5 juta (on the road DKI Jakarta).